Mengabadikan pengamanan lingkungan dengan kamera CCTV memang
sangat bagus, namun terkadang hasil yang diberikan kemera tidak sesuai harapan.
Untuk menghadirkan tampilan gambar yang bagus saat disaksikan pada monitor atau
layar televisi, maka kamera CCTV harus memenuhi ketentuan persyaratan yang
wajib untuk diketahui bagi setiap calon pembeli. Ini dilakukan agar kamera CCTV
yang dibeli oleh pembeli adalah benar tepat sesuai dengan kebutuhan rungan /
area yang ingin diawasi.
1. Ukuran sensor,
saat ini kamera pengawas menyediakan dua pilihan ukuran sensor, yaitu 1/4 inchi
dan 1/3 inchi. Tentu saja dengan ukuran sensor yang besar maka tampilan gambar
menjadi lebih bagus. Selain itu, memilih ukuran sensor yang besar yaitu 1/3
inchi akan sangat membantu ketika kondisi ruangan / area yang ingin diawasi
CCTV berkondisi agak gelap. Sebab pixel penangkap gambar yang terdapat pada
sensor ukuran besar punya kepekaan cahaya yang lebih tinggi.
2. Jenis sensor.
Saat ini sensor penangkap gambar yang menjadi mata dalam kamera CCTV tersedia
dalam 2 jenis yaitu sensor CCD dan CMOS. Kamera pengawas dengan sensor CCD
lebih banyak ketimbang sensor CMOS hal ini dikarenakan teknologi CCD sendiri
merupakan teknologi yang sudah lama digunakan dalam kamera digital atau kamera
video. Sementara sensor CMOS merupakan teknologi baru dan hingga saat ini
kamera CCTV dengan sensor CMOS masih berharga cukup mahal. Untuk persoalan
kualitas gambar, mari kita bahas satu-persatu.
a.
Sensor CCD sepertinya lebih cocok digunakan
untuk indoor karena mampu menangkap gambar dalam kondisi kurang cahaya dan
setiap pixel sensor memiliki kualitas gambar yang sama. Sehingga tidak akan
terjadi gambar menjadi agak gelap pada area tertentu karena antara sensor
dengan konverter (pengubah sinyal analog menjadi sinyal digital untuk menangkap
gambar) terpisah.
b.
Sensor CMOS sendiri lebih cocok untuk outdoor,
alasan sederhana karena sensor ini merupakan teknologi terbaru yang dapat
memproses gambar dengan lebih cepat. Maksudnya antara gerakan nyata dengan
gerakan yang terekam oleh sensor CMOS tidak ada keterlambatan (seperti gerakan
aslinya). Selain itu, penggunaan CCTV dengan sensor CMOS (yang biasanya ada di
semua IP Camera) tidak membutuhkan daya dan tegangan listrik yang besar.
Sehingga sangat cocok jika memilih kamera outdoor jenis sensor CMOS untuk
sebagai CCTV Outdoor untuk menjaga keamanan luar ruangan selama 24 jam
non-stop.
3.
Lensa.
Lensa yang tepat juga dapat berpengaruh terhadap kualitas gambar yang dapat
ditampilkan CCTV. Sebab lensa bertugas untuk memfokuskan cahaya agar mampu
ditangkap oleh sensor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar